-->

Bumi Perkemahan Kajar Kudus

Bumi Perkemahan Kajar terletak di desa Kajar, kecamatan Dawe, kabupaten Kudus. Bumi perkemahan kajar ini hanya berjarak 3 Km arah selatan kompleks wisata religi makam Sunan Muria. Lokasinya yang berada di lereng gunung Muria membuat tempat ini memiliki panorama yang begitu asri serta terbebas dari pencemaran terutama pencemaran udara. 

Tempat ini merupakan hutan pohon pinus yang sejuk. Seperti namanya yaitu bumi perkemahan, tempat ini biasanya memang dijadikan lokasi berkemah oleh anak-anak usia sekolah maupun remaja yang memang sengaja mendirikan tenda disini untuk sekedar berlibur. Tempat ini cocok dijadikan pelaksanaan kegiatan Pramuka, outbond serta berbagai kegiatan alam lainnya. Selain dijadikan tempat perkemahan, Bumi Perkemahan Kajar merupakan tempat yang menarik untuk dijadikan sebagai objek fotografi.

Di kawasan ini pula terdapat patung seorang anak yang sedang duduk dan kemudian menjadi objek favorit untuk berfoto. Tak jarang kita dapat menjumpai pasangan muda-mudi yang melakukan sesi foto prewedding di tempat ini. Pengunjung dapat memarkirkan kendaraannya di tempat penitipan motor yang berada di depan objek wisata. 

Dengan tiket masuk sebesar Rp. 5000., pengunjung dapat memanjakan diri dan menghilangkan kepenatan disini sehingga sepulang dari tempat ini, anda akan merasa lebih fresh.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Bumi Perkemahan Kajar Kudus"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel